Batanghari,majalahglobal.com– wakil Bupati Batanghari,H.Bakhatiar.S.P.menghadiri secara resmi kegiatan peremajaan/Replanting kelapa sawit perkebunan KUD Sumber Rezki,di Desa Bukit Harapan kecamatan Mersam kabupaten Batanghari tahun 2024 pada sabtu (1/06/2024)

Wabub Batang Hari Hadiri Replanting Kebun Sawit KUD Sumber Rezki Desa Bukit Harapan
Wabub Batang Hari Hadiri Replanting Kebun Sawit KUD Sumber Rezki Desa Bukit Harapan

Dalam rangka meningkatkan produksi dan menaikkan pendapatan petani sawit, masyarakat Desa Bukit Harapan melalui Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDP-KS) KUD Sumber Rezki Desa Bukit Harapan kecamatan Mersam melakukan replanting dengan tema “Tumbang Perdana Program Peremajaan Sawit Rakyat.

Kegiatan ini dilaksanakan karena usia kelapa sawit petani perkebunan KUD sumber rezki.telah memasuki usia replanting.kegiatan program peremajaan sawit di Desa Bukit harapan ini di Buka langsung oleh Wakil Bupati Batanghari,H.Bakhatiar. Acara ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Perkebunan dan perikanan Kabupaten Batanghari, wakil DPRD kabupaten Batanghari,Ilhamudin Camat kecamatan Mersam, Babinsa, Kapolsek, Ketua KUD Kelompok Tani Desa Bukit Harapan serta Kepala Desa kecamatan Mersam dan para undangan lainnya.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Bakhatiar, menyampaikan bahwa pemerintah memiliki perhatian cukup besar untuk pengembangan maupun replanting daripada tanaman sawit ini kedepannya yang baik tata kelolanya.

“Dan ini juga menjadi inisiasi kedepannya terhadap pemerintah pusat maupun di daerah,seiring dengan itu tentunya pemerintah daerah juga ingin meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan ekonomi rumah tangga,untuk memenuhi kebutuhan akan disumbangkan dari sektor industri kelapa sawit dengan menyiapkan program replanting tepat sasaran terutama kebun sawit rakyat yang perlu dilakukan dengan cara yang benar,” kata Bakhatiar.

Program peremajaan sawit ini sangat penting bukan hanya untuk meningkatkan produktifitas dan kesejahteraan petani, tetapi juga meningkatkan daya saing suatu daerah.

“Jadi peningkatan produksi kebun sawit melalui replanting atau peremajaan sawit rakyat dapat menopang kebutuhan bagi pengembangan industri kelapa sawit yang ada di Kabupaten Batanghari dan pada akhirnya kesejahteraan masyarakat juga meningkat,” ucapnya.

Camat Mersam manyampaikan ucapan terimakasih atas kedatangan Wakil Bupati dan rombongan dalam acara pembukaan replanting di Desa Bukit harapan.Camat berharap semoga dengan adanya kegiatan replanting melalui pendanaan dari BPDP-KS untuk KUD ini dapat membantu masyarakat melakukan peremajaan sawit rakyat yang sudah tua dan tingkat produktivitasnya sudah berkurang.

“Replanting sawit petani KUD Bukit Harapan kecamatan Mersam,luas lahan sekitar 136 hektar ini perdana,semoga berlanjut ke Desa-Desa yang lain replanting ini Bertujuan untuk menjaga produktivitas lahan sawit,” Sebut camat Rinto.

Kegiatan replanting penumbangan perdana peremajaan sawit rakyat kemaren di saksikan lansung oleh Wakil Bupati Batanghari, H. Bakhatiar.

(Darmawan)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan